Data Karya
Judul : Obral Obrol Virus
Media : Pulpen Pada Kardus
Ukuran : 43 Cm X 28 Cm (2 Panel)
Tahun : 2020
Harga : Rp 500.000,00
Konsep Karya :
Topik pembicaran masa kini tidak lepas dari pembicaraan tentang COVID-19, ini merupakan obrolan yang bisa di obral dimana saja pada masa sekarang ini, dari sinilah awal saya mendapatkan ide untuk berkarya, situasi dimana banyak elemen yang mulai terpusat dan terkurung pada suatu virus.
Pada karya saya ini, dibuat dalam bentuk panel dan saya menggunakan kardus bekas sebagai medianya, yang saya berikan dasar dengan cat sebelum saya memulai menggambarnya, pada pinggiran kardus sengaja saya kupas sebagian kardus tersebut, selain untuk menimbulkan dan memunculkan bagian yang khas dari setiap kardus yaitu pada bagian yang bergelombang, saya juga bermaksud untuk memberikan gambaran akan situasi sekarang ini, yang dimana situasi sekarang ini sudah mulai terpusat dan terkurung pada virus tersebut.